Salam Sehat sejahtera SMARTpreneur Indonesia,…
RRI Pro-3 baru saja merilis Program Energi Sukses Bisnis (EKSBIS) bersama Master Coach Margetty Herwin, yang merupakan Founder & CEO SMART Business Coaching Firm yang akan tayang setiap Selasa Malam, Jam 20.00 – 21.00 WIB secara Live dan akan tayang secara bersamaan di 69 Stasiun RRI di seluruh Indonesia.
Program ENERGI SUKSES BISNIS akan dilakukan secara rutin dan bertahap, selama 1 kali seminggu untuk UMKM, Professional, Generasi Millennials, Eksekutif Muda, Pebisnis Muda yang ingin membangun karakter dan mindset bisnisnya lebih tersistem dan terstruktur untuk mencapai VISI dan MISI besarnya ke depan.
Program ini mengadopsi format sharing discussion, di mana terdapat coach atau pembimbing bisnis berinteraksi secara langsung dengan pelaku bisnis atau pengusaha. Konsep program ini, coach akan berbagi wawasan, pengetahuan, dan strategi bisnis melalui dialog terbuka dan tanya jawab dengan pelaku bisnis yang hadir.
Tujuan utama dari Energi Sukses Bisnis ini adalah memberikan pandangan mendalam tentang berbagai aspek bisnis, memberikan solusi praktis untuk tantangan yang dihadapi oleh pelaku bisnis, serta memfasilitasi pertukaran pengalaman dan pembelajaran kolaboratif.
Sesi setiap minggunya dari program ENERGI SUKSES BISNIS, akan membahas beberapa Point penting, dan melibatkan Nara Sumber Praktisi, Akademisi, ataupun Top Level dari Bisnis Skala UKM ataupun Korporasi.
Pembahasan besarnya akan melingkupi:
Membangun Mindset & Karakter Entrepreneur UMKM.
Memberi gambaran tentang Kondisi Bisnis Era Industri 5.0.
Menggali Potensi & Peluang Bisnis Entrepreneur 5.0.
Memotivasi Generasi Millennials untuk Kreatif & Inovatif.
Sharing Informasi tentang Entrepreneur Sukses dlm karir & bisnis.
Setiap sesi yang akan dilakukan secara Live, nantinya dapat disimak kembali dari Rekaman yang ada di Youtube RRI PRO-3.
Simak Rekaman Siaran Perdana Selasa, 05 Maret 2024 di bawah ini:
Siaran Live dapat disimak di RRI:
https://digital.rri.co.id/radio/010567/livevisual
Dan silakan Anda untuk mendownload Aplikasi RRI Digital di link:
Apple Store:
https://apps.apple.com/id/app/rri-digital/id6443905767
Silakan untuk memfollow IG @coachgetty untuk mendapatkan FREE PDF eBook tentang Menyusun Rencana Usaha UMKM dengan DM, #FREE eBook UKM atau dapat WA SBCF Admin di 0822 4902 3902
Klik Gambar di bawah ini untuk Mendapatkan FREE eBook yang ditawarkan.