Langkah Pertama Anda dalam Revolusi Mental

Selamat Sukses utk Para SMARTPRENEUR,…!

Jalani tahun ini dengan sebuah Resolusi dari internal diri Anda untuk dapat bermanfaat bagi eksternal di lingkungan Anda,…!

Ada beberapa pertanyaan yang datang ke saya tentang bagaimana agar setiap impian bisa menjadi kenyataan,… Pertanyaan yang menarik, yang menjawabnya butuh pendalaman dari value dan belief yang bertanya,…

Dalam tulisan ini akan saya jabarkan secara mudah bagaimana Anda dapat mempersiapkan Internal diri Anda agar dapat secara bertahap mencapai setiap impian Anda,…

Tiga hal yang harus diperhatikan dan mulai Anda dapat lakukan dalam Langkah Pertama Revolusi Mental Anda adalah:

1. Ubahlah cara berpikir Anda,… (THINKING)

Hal inilah yang sering menjadi kendala utama bagi setiap personal untuk dapat berpikir dalam beberapa sudut pandang,… Sikap tidak mau menerima pendapat orang lain, atau tidak pernah mendengar untuk menganalisa hal yang terbaik akan menjadi kendala utama untuk merealisasikan setiap impian Anda.
“Hasil yang berbeda dan lebih baik adalah berasal dari pola berpikir yang berbeda dan lebih baik juga,…”

Jika Anda mendapatkan hasil yang selalu sama dan tidak pernah mengalami hasil yang sangat signifikan besar perubahannya, perhatikan pola berpikir Anda? Apakah tetap sama dalam pola berpikir? Siapa orang di sekitar Anda yang dapat berdiskusi untuk dapat pandangan berbeda?

Lakukanlah Master Mind Meeting atau Brainstorming secara rutin agar Anda selalu dapat pola berpikir yang berbeda untuk pengambilan keputusan yang terbaik.

2. Tumbuhkan Nilai-nilai Terbaik Anda. (BEING)

Tidak cukup hanya dengan mengubah cara berpikir, menumbuhkan nilai-nilai kehidupan yang baik yang berakibat terhadap kuatnya IDENTITY, VALUES & BELIEF System juga menjadi hal yang penting. Begitu Anda sangat paham dengan Identitas diri Anda yang kuat maka nilai-nilai yang akan dibangun menjadi suatu keharusan atau komitmen Anda untuk diimplementasikan. Anda akan membangun kesadaran pribadi untuk membangun Revolusi Mental yang Anda mulai dari diri Anda.

3. Ubah cara Anda dalam melakukan Pekerjaan. (DOING)

Jika Anda telah mengubah cara berpikir dan bersifat menjadi lebih baik, maka ubahlah pula cara Anda melakukan aktifitas dan pekerjaan Anda untuk jauh lebih baik, maka Revolusi Mental yang dilakukan akan mewujudkan RESULTS yang luar biasa jauh lebih baik.
Jadi kunci dari penjelasan di atas adalah:

“THINKING + BEING + DOING = RESULTS”

“Hasil yang Anda dapat akan selalu berhubungan dengan bagaimana cara Anda berpikir, bersikap dan melakukan aktifitas atau pekerjaan Anda,…!”

Selamat menganalisa dan Sukses untuk Anda semua,…!

Jika membutuhkan Free Coaching session untuk bisnis Anda, silakan hubungi 7502788 atau 75816337

Great Success

Margetty Herwin is a Certified Master Coach of: Life Coach, Executive Coach, Business and Money Coach, NLP Coach, Time Line Therapy, Green Belt Six Sigma Coach, Master Trainer STRATEGYZER Business Model

Related Posts

Perhatikan 6 Kondisi Bisnis Ideal yang Anda Capai dengan Program Business Coaching

Post Views: 33 6 Kondisi Bisnis Ideal – Solusi Bisnis di Era Millennials Video ini menjelaskan langkah-langkah penting untuk meredesain bisnis agar lebih adaptif, inovatif, dan siap menghadapi tantangan pasca…

Read more

Tingkatkan Pola Pikir, Pola Diri dan Pola Kerja untuk Hasil Terbaik

Post Views: 42 Konsep Utama: Think + Be + Do = Hasil yang Lebih Baik Untuk mencapai hasil yang lebih baik dalam kehidupan dan bisnis, diperlukan tiga elemen penting yang…

Read more

Tujuh Alasan Utama Seorang Pebisnis Perlu Business Coach Handal & Kompeten

Post Views: 48 Pada kesempatan ini saya akan menjelaskan mengenai 7 Alasan Utama Pebisnis Permu Memiliki Seorang Business Coach Handal & Kompeten dalam membangun bisnis mereka.  Sebagian pebisnis yang belum mengerti bagaimana…

Read more

GROW MODEL Metode Solusi di Bisnis

Post Views: 1,392 Salam Sukses Sejahtera SMARTpreneur Indonesia,….! Sharing saya kali ini akan menggabungkan 2 buah Metode yang sangat terkenal di dunia bisnis untuk menemukan Solusi dengan tahapan yang terstruktur….

Read more

Tahapan Bangun Bisnis Terstruktur yang Terbukti Ciptakan Pengusaha Sukses

Post Views: 220 Salam Sukses Sejahtera SMARTpreneur Indonesia,…. Sebagai seorang Business Coach dalam pendampingan Pebisnis ada beberapa hal awal yang saya jelaskan agar Program Business Coaching yang diikutinya dapat berhasil…

Read more

Program Inkubasi Membantu Usaha Kecil dan Menengah Naik Kelas

Post Views: 55 Salam Sukses Sehat Sejahtera SMARTpreneur Indonesia,… Pada bulan Mei 2023 lalu saya diminta oleh Direktorat Ekonomi Digital Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia untuk mengadakan Program Inkubasi…

Read more

This Post Has One Comment

Leave a Reply

Open chat
1
Coach Admin Support
Salam Sukses Sejahtera,...!
Apa hal yang kami dapat bantu?

Silakan Klik untuk Live Chat Via WA dengan Business Development kami,...!