Pahami Segmentasi Pasar Produk dan Jasa Perusahaan Anda

IMG_2556.JPG

Selamat dan sukses bagi Anda SMARTpreneur Indonesia,…!

Pada kesempatan kali ini, saya akan share sedikit tentang bagaimana Anda dapat memahami Segmentasi Pasar yang umum menjadi target dari Produk dan Jasa yang ditawarkan kepada Pelanggan.

Segmentasi pasar dibagi berdasarkan kebiasaan dan keinginan yang sama dari pelanggan. Jika Anda sebuah perusahaan besar, maka hal ini sudah tidak asing lagi bagi Departemen Marketing Anda yang selalu melakukan Riset Pasar sebelum meluncurkan Produk atau Jasa Perusahaan Anda. Tetapi akan sangat berguna, jika materi ini dibaca oleh beberapa bisnis skala menengah dan kecil yang baru masuk ke pasar yang luas untuk menawarkan Produk dan Jasa mereka agar bisa diserap oleh Calon Pelanggan yang mereka targetkan. Segmentasi dan Target Pasar yang jelas akan sangat membantu dalam menentukan Produk atau Jasa yang akan dibuat atau diluncurkan.

IMG_2546

Secara umum Segmentasi Pasar dapat dibagi menjadi 6 Kelompok Besar:
1. Segmen Pasar berdasarkan pola PERILAKU
2. Segmen Pasar berdasarkan kelompok SOSIAL
3. Segmen Pasar berdasarkan NILAI BUDAYA
4. Segmen Pasar berdasarkan INTELEKTUAL
5. Segmen Pasar berdasarkan LOKASI
6. Segmen Pasar berdasarkan DATA POPULASI

SEGMEN PASAR POLA PERILAKU
Fokus segmen pasar ini berdasarkan pola perilaku pada saat berbelanja. Pola ini sangat membantu Team Marketing Anda dalam membuat materi promosi untuk dapat mencapai target calon pelanggan yang spesifik. Perhatikan pola dalam keputusan membeli yang berdasarkan kecintaan merk, cara belanja rutin, penggunaan kartu kredit,  offline/online transaksi, penggunaan produk, dan pola perilaku sesuai produk atau jasa yang akan diluncurkan.

SEGMEN PASAR KELOMPOK SOSIAL
Segmen ini diidentifikasi berdasarkan hubungan sosial antar individu. Bisa dalam bentuk kelompok atau komunitas yang mempunyai ketertarikan dan kepentingan yang berbeda. Fokus terhadap segmen ini bisa melihat dari jumlah anggota komunitas atau dari jumlah teman yang ada di Media Sosial.

SEGMEN PASAR NILAI BUDAYA
Segmen ini dikelompokkan untuk para individu yang memiliki kesamaan nilai atau values. Para pelaku pemasaran akan terbantu dalam memilih bentuk iklan atau kata-kata yang digunakan untuk menarik mereka dengan mengetahui karakter budaya kelompok.

SEGMEN PASAR INTELEKTUAL
Fokus segmen pasar ini berdasarkan pola tingkat pendidikan dan pola berpikir. Dengan memperhatikan bagaimana segmen ini memutuskan pembelian karena logika berpikir dalam tingkat resiko, manfaat produk atau jasa, dan selera yang tinggi. Segmen ini biasanya sangat memilih channel promosi via media elektronik dan online.

SEGMEN PASAR LOKASI
Segmen ini lebih dilihat berdasarkan lokasi atau wilayah. Dan cara promosi dan pendekatan terhadap penjualan produk atau jasanya lebih memperhatikan pengaruh lingkungan setempat. Fokus perhatiannya seperti kondisi daerah, musim atau iklim, kondisi kota, dan pengaruh penduduk setempat.

SEGMEN PASAR DATA POPULASI
Segmen pasar ini dapat dianalisa dari data populasi penduduk. Bisa dipertimbangkan berdasarkan umur, kategori pendapatan, suku, ukuran jumlah keluarga, etika bahkan juga agama. Data yang akurat tentang sebuah kelompok populasi yang akan dituju akan mempermudah dalam menentukan strategi mana yang lebih baik akan digunakan.

Demikian sharing dari saya mengenai beberapa kategori Segmentasi Pasar yang umum menjadi patokan dalam menentukan sebuah strategi promosi untuk barang dan jasa Anda masuk ke dalam segmen pasar yang baru.

Silakan hubungi SBCF WA Admin di 0812-1145-540, untuk dapat diaturkan waktu bertemu dengan Coach Margetty Herwin agar dapat mengetahui bagaimana Metodologi Coaching dapat membantu bisnis Anda tumbuh Luar Biasa.

Margetty Herwin is a Certified Master Coach of: Life Coach, Executive Coach, Business and Money Coach, NLP Coach, Time Line Therapy, Green Belt Six Sigma Coach, Master Trainer STRATEGYZER Business Model

Related Posts

Re-Branding untuk Brand Positioning Produk menjadi Kuat

Pada artikel ini saya ingin menjelaskan tentang pengalaman klien saya JESARA OFFICIAL sebuah perusahaan retail online dalam melakukan Re-Branding Produk Retailnya untuk menciptakan BRAND POSITIONING yang kuat di pasar dengan Metodologi Business Coaching Program yang dilakukan.

Read more

5 Kesalahan Terbesar Pebisnis yang perlu Anda Ketahui,…!

Post Views: 36 Salam Sukses Sejahtera untuk Para SMARTpreneur Indonesia,…! Mengapa banyak pemilik bisnis gagal di 5 tahun pertama memulai bisnis? Kurangnya pengalaman dari pemilik bisnis selalu menjadi penyebab utama…

Read more

22 Tahapan Proses Launching Produk Retail Sukses Dipasarkan

Post Views: 62 Re-blog from Indeed Editorial Team – 23 Februari 2021 | Diterbitkan 8 Desember 2020 – www.indeed.com   Jika Anda bersiap untuk meluncurkan produk baru, Anda harus menggunakan daftar…

Read more

Solusi Bisnis dari Materi Aplikasi SMART Business Coach Mobile Apps,…!

Post Views: 29 Semangat Pagi SMARTpreneur Indonesia,…! Selamat kepada Anda yang telah Mendownload Aplikasi Mobile Phone dari SMART Business Coach dari Google Play Store dan Apple Store yang sudah setahun lebih kami launching untuk kemudahan Anda mengakses Materi,…

Read more

Marketing Mix Millennial Era

Post Views: 166 Salam Sukses Sejahtera SMARTpreneur Indonesia,…! Saya yakin dengan pasti bahwa Pebisnis pernah mendengar tentang apa itu MARKETING MIX,…! Tetapi pernahkah Metode ini Anda gunakan secara benar dalam bisnis…

Read more

Keuntungan dari Materi Aplikasi SBCF Mobile Apps,…!

Post Views: 9 Semangat Pagi SMARTpreneur Indonesia,…! Selamat kepada Anda yang telah Mendownload Aplikasi Mobile Phone dari SMART Business Coach dari Google Play Store yang baru saja kami launching untuk…

Read more

Leave a Reply

Open chat
1
Coach Admin Support
Salam Sukses Sejahtera,...!
Apa hal yang kami dapat bantu?

Silakan Klik untuk Live Chat Via WA dengan Business Development kami,...!